Selasa tanggal 11 April 2023 sekira pukul 10.00 Wib s/d selesai bertempat di Kantor BPN Muaro Jambi, Telah dilaksanakan Sosialisasi Pencegahan Sengketa Konflik dan Perkara Pertahanan di Lingkungan Kantor Pertahanan Kabupaten Muaro Jambi.

Kasi Intel Kejari Muaro Jambi Menyampaikan Sengketa adalah Suatu kondisi yang ditimbulkan oleh dua orang atau lebih yang dicirikan oleh beberapa tanda pertentangan secara terang - terangan, Sengketa dapat terjadi pada siapa saja dan dimana saja Sengketa dapat bersifat publik maupun bersifat keperdataan dan dapat terjadi baik dalam lingkup lokal,nasional maupun internasional. Sengketa dapat terjadi antara individu dengan individu, antara individu dengan kelompok, antara kelompok dengan kelompok, antara perusahaan dengan perusahaan, antara perusahaan dengan negara, antara negara satu dengan yang lainnya, dan sebagainya objek sengketa selalu berkembang. Jika dimasa lalu objek sengketa merupakan sesuatu yang sangat konkrit dan kasat mata, maka saat, makin banyak objek sengketa yang abstrak dan terlihat längsung. Kalau dulu contoh sengketa seperti perebutan lahan, sekarang sudah masuk kedalam perebutan udara bersih, keanekaragaman hayati, dan berbagai hal lain yang belum diketahui fungsi dan kegunaannya.